"Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal" (QS. Al-Hujuraat [49] : ayat 13)

Jumat, 22 Februari 2013

Indonesia-Iran Pererat Kerjasama Iptek dan Budaya


 Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB) Universitas Indonesia (UI) menggelar seminar internasional untuk memperkuat hubungan diplomatik antara dua negara yakni Indonesia dan Iran. Melalui seminar internasional "Iranian Achievements in Science, Technology, and Culture", FIB UI berupaya mempromosikan hubungan bilateral antara dua negara.


Dekan FIB UI Bambang Wibawarta berujar, Iran (Persia) memiliki peran penting dalam ilmu pengetahuan sejak dahulu kala, yakni berkontribusi terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, alam semesta, matematika, kimia, dan industri. Di antara pencapaian bidang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek) Iran adalah ilmu nuklir, bioteknologi, hingga nanoteknologi. 


"Hubungan Indonesia-Iran cukup mendalam terutama di bidang keagamaan, sosial, dan pengetahuan. Sebagai negara yang berkembang dengan ilmu pengetahuan dan juga nuklir, kerjasama dengan Iran akan diperkuat dan berkembang di bidang energi," kata Bambang do Auditorium IX FIB UI, Depok, Senin (18/2/2013).

Bambang mengimbuh, selama ini banyak kesempatan untuk memperkuat kerjasama antara Iran dan Indonesia dalam menghadapi perkembangan bilateral di dunia global. Hubungan Indonesia dan Iran, kata dia, menunjukkan hubungan positif dalam beberapa tahun terakhir. 

"Kita tahu kerjasama Iran Indonesia meliputi bidang teknologi, pengetahuan, kebudayaan, energi. Seminar hari ini kami harapkan mendorong kerjasama antardua negara, dalam bidang apa pun. Tentunya kerjasama tersebut pun akan mempromosikan hubungan baik antara kedua negara," ungkapnya.

Wakil Rektor UI Muhammad Anis mengatakan, perkembangan dunia iptek dan budaya, sejauh ini terus berkembang di berbagai negara, baik Inggris, China, Amerika Serikat, Jepang, dan negara lainnya. Hal itu, kata Anis, juga akan terjadi di Indonesia. 

"Indonesia dan Iran terus bekerjasama, lewat pendidikan dan riset, energi, kemiskinan, perubahan iklim. Untuk menciptakan kemakmuran dan perdamaian dunia," jelasnya.

Eratnya hubungan antara Iran dan Indonesia juga didukung oleh keberadaan umat Islam Indonesia yang merupakan terbesar di dunia. Termasuk juga demokrasi yang dijunjung tinggi di Tanah Air.

"Banyak perbedaan suku dan budaya namun kita terus menjalin harmonisasi satu sama lain. Kita terus hidup berdampingan dan menghormati satu sama lain. Di bidang pendidikan, Indonesia terus melakukan pertukaran pelajar dengan Iran," tutup Anis. 

Dalam acara tersebut hadir Wakil Menteri Pengetahuan, Riset, dan Teknologi Iran Nader Manesh serta Duta Besar Iran untuk Indonesia Mahmoud Farazandeh.

(okezone.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar