"Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal" (QS. Al-Hujuraat [49] : ayat 13)

Senin, 31 Desember 2012

Tidak Ada Tahun Baru 2012 di Iran


31 December 2011
Kedatangan tahun baru 2012 bagi kita, khususnya masyarakat Indonesia, disambut dengan berbagai macam perasaan, ada yang bahagia, sedih, bingung, terpuruk dan perasaan tak menentu. Harap cemas termasuk ke dalam perasaan bingung dan perasaan tak menentu.


Maka, ramai ramai orang membuat atau menciptakan yang namanya “Resolusi” (berasal dari Bahasa Inggris “Resolution” yang artinya: pemecahan, keputusan, ketetapan, putusan, ketetapan hati, kebulatan, keteguhan hati, kebulatan hati, pendirian teguh).
Resolusi terkait erat dengan sebuah harapan, cita cita, keinginan, dan tentunya sangat berpengaruh pada psikologis seorang manusia, salahsatu dampaknya: akan didapatkan energi positif dan tumbuhnya sifat optimis serta semangat seseorang untuk menjalani hidup. Dan ini sangat bagus sekali bagi psikologis manusia, apalagi ditambah dengan Doa kepada Sang Maha Kuasa, akan makin dekatlah kepada kenyataan semua harapan dan cita cita kita.

Tahun Baru Iran

Republik Islam Iran, tidak memakai kalender Gregorian atau Kalender Masehi, tetapi memakai sistem Kalender Iran yaitu Kalender Hijriyah Solar (kalender hijriyah dengan perhitungan matahari, biasa disebut Hijriyah Syamsi). Selain berlaku di Iran, Kalender ini juga berlaku di Afghanistan dan Tajikistan sebagai sesama rumpun bangsa Persia. Berbeda dengan Kalender Hijriyah yang kita kenal, menggunakan perhitungan Bulan (Komariyah). Kalender Iran ini diciptakan raja Cyrus tahun 530 SM dan dibuat lebih akurat pada awal abad ke-12 oleh ahli Matematika dan astronomi yang juga sastrawan, Umar Khayyam (Sumber: Om Wikipedia..)

Tahun baru atau Noruz (Bahasa Persia) pada Kalender Iran selalu jatuh pada awal Musim Semi, tepatnya setiap tanggal 21 Maret. Dan penyambutannya lebih meriah dari Hari Raya Ied Fitri yang selalu kita rayakan dengan sangat meriah. Libur resmi nya pun untuk Tahun Baru ini tidak tanggung tanggung, selama kurang lebih tiga minggu. Bayangkan..!!!

Nama nama bulan nya pun menurut saya sangat unik, dulu waktu saya belajar bahasa, menjadi salah satu tugas untuk dihafal di luar kepala. Ke 12 bulan ini adalah; Farwardin, Ordibehest, Khordad, (Musim Semi). Tir, Mordad, Shahriwar, (Musim Panas). Mehr, Aban, Azar, (Musim Gugur). Dey, Bahman, dan Esfand, (Musim Dingin). Enam bulan pertama berjumlah 31 hari dan lima bulan berikutnya berjumlah 30 hari. Bulan terakhir, Esfand, berjumlah 29 hari (tahun biasa) atau 30 hari (tahun kabisat yang empat tahun sekali).

Sambutan Tahun 2012 di Iran

Tidak ada sambutan untuk kedatangan tahun 2012, apalagi sampai diliburkan secara resmi, bahkan sebagian masyarakat disini, termasuk para mahasiswa luar negeri yang belajar di Iran, lupa alias tidak ingat, kalau besok malam sudah akan memasuki tahun 2012. Ini dikarenakan kalender resmi yang digunakan dalam kalender akademik pun adalah kalender Iran.

Untuk masyarakat Indonesia yang berada di Iran, biasanya berkumpul di Wisma Duta KBRI Tehran untuk memperingati Tahun Baru ini. Tetapi untuk tahun ini, sangat disayangkan sekali, sampai sekarang yang notabene kurang dari satu hari lagi, belum ada undangan atau pemberitahuan apapun. Padahal acara seperti ini sangat ditunggu tunggu masyarakat Indonesia yang berada disini, termasuk oleh saya dan beberapa orang teman, semua bertanya dengan penuh keheranan.

Salam Tahun Baru.
Semoga seluruh resolusi kita bisa tercapai di tahun ini. Amin…

*Sifa Sanjurio (kompasiana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar