"Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal" (QS. Al-Hujuraat [49] : ayat 13)

Selasa, 31 Juli 2012

Stand Indonesia di Pameran Al-Quran dan Hadits di Qom

Menurut Kantor Berita ABNA, selama sepekan sejak Sabtu (4/2) Universitas Internasional Al Mustafa Qom Republik Islam Iran mengadakan Pameran Internasional Al-Qur'an dan Al Hadits. Bertempat di Madrasah Fiqih Fadhil Lankarani di Maidan Muallim Qom, pameran tersebut diikuti oleh beberapa Negara diantaranya Syiria, , Irak Lebanon, Pakistan, India, Turki, dan Thailand termasuk Indonesia. Pihak penyelenggara Pameran melibatkan Himpunan Pelajar Indonesia (HPI) untuk menyiapkan stand Indonesia.


Menurut Sandi Ahmad Bustomi, ajakan tersebut sesuatu yang sangat penting untuk dimanfaatkan, "Lewat stand Indonesia di Pameran ini kita bisa memperkenalkan aktivitas Qur'ani masyarakat Indonesia kepada para pengunjung, terutama memperkenalkannya kepada warga Iran."

"Di stand ini kami memamerkan beberapa skripsi dan penelitian ilmiah mahasiswa Indonesia termasuk buku-buku karya cendekiawan Indonesia mengenai Al-Qur'an dan Al Hadits juga jurnal-jurnal ilmiah dan majalah-majalah. Kami juga memperlihatkan foto-foto dokumentasi aktivitas masyarakat Indonesia yang berkaitan dengan Al-Qur'an, seperti penyelenggaraan MTQ tingkat daerah dan Nasional, aktivitas belajar mengajar di Tempat Pendidikan Al-Qur'an (TPA), termasuk dokumentasi beberapa pelajar Indonesia yang sukses mengharumkan nama bangsa di tingkat Internasional dalam penyelenggaraan di beberapa even MTQ Internasional. 

Selain itu juga kami pajang buku-buku terjemahan bahasa Indonesia yang kebanyakan berasal dari buku-buku yang ditulis ulama-ulama Iran, seperti Sejarah Al-Qur'an karya Ayatullah Hadi Ma'rifat, Tafsir Al Mizan karya Allamah Tabatabai dan juga Kitab 40 Hadits karya Imam Khomeini. Tentu saja kami tidak lupa memajang Al-Qur'an terjemahan Indonesia dan juga Tafsir yang dikeluarkan kementerian Agama." Jelas mahasiswa yang juga menjabat sebagai Sekretaris Umum HPI-Iran tersebut.

Sandi Ahmad lebih lanjut menjelaskan, "Penyelenggaraan pameran Al-Qur'an dan Al Hadits ini merupakan salah satu rangkaian acara dari acara inti Olimpiade Al-Qur'an dan Al Hadits yang setiap tahun di selenggarakan oleh Universitas Al Mustafa Iran. Melibatkan banyak Negara termasuk delegasi dari Indonesia. Namun untuk penyelenggaraan pameran, ini tahun pertama Indonesia dilibatkan." 

Sandi Ahmad Bustomi berharap kerjasama tersebut masih terus terjalin di tahun-tahun mendatang sehingga dapat memperkenalkan aktivitas Qur'ani masyarakat Indonesia yang dikenal sebagai Negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia. 


www.abna.ir (10/02/2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar