"Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal" (QS. Al-Hujuraat [49] : ayat 13)

Selasa, 30 Juli 2013

Hassan Rohani: "Siapa Israel Sehingga Mengancam Kami?

Presiden terpilih Iran, Hassan Rohani meremehkan retorika perang rezim
Zionis terhadap Iran, dan mengatakan, rezim Tel Aviv tidak mampu
mengambil tindakan militer terhadap Tehran.

"Siapa Israel sehingga mengancam kami?" tanya Rouhani, dihadapan
sejumlah veteran perang Iran-Irak (1980-1988) di Tehran pada Selasa
malam, 16/07/13.

Menurut Rohani, alasan mengapa rezim Zionis tidak akan mampu
menimbulkan ancaman nyata dan mengambil tindakan militer terhadap Iran
adalah catatan sejarah Iran dalam perang Iran-Irak yang dipaksakan AS.

"Mereka tahu, jika sesuatu terjadi, masyarakat Iran Islami akan
menolak lebih tulus, lebih berani dan lebih kuat," kata Rohani.

Sebelumnya, di kota suci Masyhad pada tanggal 21 Maret lalu, Ayatollah
Sayyid Ali Khamenei menolak retorika perang Israel terhadap Iran, dan
memperingatkan, setiap tindakan bermusuhan rezim Zionis terhadap
Republik Islam akan mendapat balasan dan respon mematikan.

Pernyataan Ayatollah Khamenei itu menunjuk pada pernyataan gila perang
para pejabat Israel dan memperingatkan setiap kesalahan Tel Aviv
terhadap Republik Islam Iran.

"Para pemimpin Israel seringkali mengancam Iran, tetapi mereka
memahami bahwa jika mereka berbuat sesuatu, Republik Islam akan
meruntuhkan Tel Aviv dan Haifa ke tanah," tegas Ayatollah Khamenei.

(islamtimes.org)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar